Menu

Monday 8 February 2016

Gantungan kunci Alphabet dari flanel

 Alphabet ini memang pola yang paling umum dan juga mudah untuk dibuat kerajinan, dan tentu juga termasuk untuk kerajinan flanel. Dalam dunia kerajinan flanel biasanya pola alphabet ini bisa dipakai untuk aplikasi, gantungan kunci, plushie dan banyak lagi.

Dan kali ini saya membuat gantungan kunci dengan pola Alphabet ini, saya bikin yang paling sederhana yaitu alphabet dengan dihiasi aplikasi bulat-bulatan flanel dan juga berbentuk hati dengan ukuran yang kecil-kecil.

Inilah hasilnya


bereksperimen dengan huruf a, b, c, e, p dan r saja, tapi jika nanti ada waktu luang pasti akan buat sisanya hehe

Aplikasi bulat dan hati-nya hanya ditempel dengan lem, tapi lumayan jadi pemanis agar tidak terlihat boring.

Gantungan kunci ini juga lumayan cocok untuk dijadikan souvenir, terutama jika diberikan untuk sesuai dengan inisial nama orang tersebut, maka akan menjadi lebih berharga.

See you ^^

No comments:

Post a Comment